Sabtu, 21 Mei 2011

Ramuan Penumpas Rematik Yang Jitu


Rematik merupakan penyakit yang menyerang persendian tulang serta menimbulkan nyeri. Timbulnya rasa nyeri ini bisa datang secara tiba-tiba dan mendadak. Biasanya timbulnya rasa nyeri disertai pembengkakan dan suhu tubuh yang meningkat.



Selain ditandai dengan hal tersebut di atas, seringkali rematik juga disertai dengan gejala-gejala antara lain: rasa lelah, lemah, letih, kaku-kaku pada persendian, ketegangan pada otot-otot, dan lain sebagainya. Penyakit rematik bisa dipicu oleh berbagai hal, diantaranya: beban kerja yang terlalu berat, sirkulasi darah yang tidak lancar, stress.

Berikut ada resep tradisional yang lain, dan tentunya merupakan obat herbal alami untuk mengobati penyakit rematik. Anda juga bisa menggunakan berbagai jenis tanaman herbal seperti seledri, putri malu, dan botrowali, untuk mengobati penyakit rematik ini. Silahkan lihat di sini untuk mengetahui berbagai cara penggunaan tanaman herbal penumpas rematk tersebut.

Namun kali ini resep untuk mengobati rematik tidak dengan menggunakan bahan-bahan tersebut di atas, melainkan dengan menggunakan kencur, temulawak, dan bahan lainnya. Untuk lebih detilnya silahkan simak saja bahan dan cara membuat ramuan obat herbal alami rematik ala Prof. Hembing di bawah.

Bahan:
25 gram kencur
25 gram temulawak
15 gram jahe merah
5 gram adas
60 gram daun lidah buaya, kupas kulitnya

Cara membuatnya:
Semua bahan dikupas dan direbus dalam 600cc air. Jika rebusan sudah tersisa 300 cc, silahkan ramuan angkat dan dinginkan.
Minum selagi hangat sebanyak 1 kali setiap hari. Jangan lupa, lidah buayanya dimakan, ya!

Baiklah, selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar